Beranda » DEBAT CAWAPRES: FOKUS KETAHANAN PANGAN DALAM ANGKA

DEBAT CAWAPRES: FOKUS KETAHANAN PANGAN DALAM ANGKA

WhatsApp_Image_2024-01-21_at_12_49_33


DEBAT CAWAPRES: FOKUS KETAHANAN PANGAN DALAM ANGKA

Jakarta, Kanaldata.Com 2024 -Pada debat keempat calon wakil presiden malam ini pukul 19.00 WIB, fokus utama akan dibahas mengenai ketahanan pangan. Anggaran ketahanan pangan dalam APBN 2024 mencapai Rp114,3 triliun, menjadi bagian integral dari belanja prioritas bersama dengan pendidikan, kesehatan, dan hukum.
Dalam lima tahun terakhir, anggaran ketahanan pangan terus meningkat, mencerminkan komitmen pemerintah untuk meningkatkan produksi domestik dan stabilitas harga pangan. Dari Rp75 triliun pada 2020, kini mencapai Rp114,3 triliun.
Pemerintah menekankan pentingnya peningkatan produksi domestik, penguatan kelembagaan petani, serta percepatan pembangunan dan infrastruktur pangan. Selain itu, adanya risiko terhambatnya rantai pasok pangan juga diakui, termasuk faktor geopolitik, disparitas pasokan, dan ketidakpastian iklim.
Setiap pasangan calon memiliki visi misi terkait pangan. Pasangan AMIN menekankan “Revolusi Agromaritim,” Prabowo-Gibran fokus pada Swasembada Pangan, sementara Ganjar-Mahfud mendedikasikan poin 3.2 untuk Kedaulatan Pangan.
Dengan berbagai misi, tantangan, dan visi yang dibawa oleh calon, debat malam ini diharapkan memberikan gambaran komprehensif mengenai arah kebijakan ketahanan pangan di masa depan.
Sumber: Dokumen Informasi APBN 2023

Tinggalkan Balasan